Kapolsek Mapsu Bersama Tim Safari Ramadhan Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

JAKSANEWS.ID//Takalar, 6 Maret 2025 – Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan, Kapolsek Mapsu Polres Takalar, IPTU Jamaluddin, bersama Tim Safari Ramadhan Pemerintah Desa Tonasa melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan Keliling. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Nurul Huda, Dusun Parasangan Beru II, Desa Tonasa, Kecamatan Sanrobone, Kabupaten Takalar, pada Kamis malam (6/3) sekitar pukul 20.15 Wita.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Tonasa, Syahabuddin Dg. Jarre, beserta staf desa dan para kepala dusun se-Desa Tonasa. Selain itu, juga hadir Ps. Kanit Provos Polsek Mapsu Aiptu Hasdi M, S.H., Ps. Kanit Reskrim Aipda Muh. Ruslan, serta Bhabinkamtibmas Desa Tonasa Bripka Mustari. Kehadiran tokoh masyarakat, tokoh agama, dan pemuda desa Tonasa semakin memperkuat kebersamaan dalam kegiatan tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Mapsu IPTU Jamaluddin menyampaikan imbauan kamtibmas kepada jamaah Masjid Nurul Huda. Ia mengajak masyarakat untuk menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai momentum memperbanyak ibadah dan saling mengingatkan dalam kebaikan.

Selain itu, IPTU Jamaluddin juga menekankan pentingnya pengawasan orang tua terhadap anak-anak remaja mereka agar tidak terlibat dalam aksi balapan liar, yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya para orang tua, untuk lebih mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat dalam kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri, seperti balapan liar. Kami juga mengajak para remaja untuk tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum serta berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan Safari Ramadhan Keliling ini, diharapkan semakin terjalin sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Mapsu.

(Asw-19)

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial